Harga Luna dan Spesifikasi

Luna F
Harga Luna dan Spesifikasi -

Sobat Begawei di tanah air yang menghendaki smartphone berspesifikasi tinggi dengan harga yang sedikit lebih terjangkau tampaknya akan segera menjadi kenyataan. Ini karena vendor asal Taiwan Foxconn kembali merilis produk smartphone barunya yang memiliki nama Luna. Meski merek ini tidak terlalu populer di pasaran tetapi Luna ini telah lebih dahulu dipasarkan di Korea Selatan dan berhasil menuai kesuksesan yang besar. Melihat kesuksesan dari smartphone ini di Negeri Ginseng tersebut, rupanya Foxconn ini meraih kesuksesan yang sama dengan menjalin kerja sama dengan pihak Luna Indonesia untuk menghadirkan ponsel ini di tanah air. Foxconn memang selama ini dikenal sebagai mitra Apple dalam merakit iPhone dan iPad sehingga tak heran jika handphone baru yang dibuatnya kali ini tampak memikat siapa saja yang melihat Luna ini. Bahkan, Foxconn sendiri mengklaim handset anyarnya ini memiliki rasa seperti iPhone. Bekalan spesifikasi tinggi, desain stylish, dan kualitas premium inilah kemungkinan yang membuat Luna begitu diminati oleh konsumen Korea Selatan.

Ponsel Luna ‘buatan’ Foxconn ini dibekali dengan spesifikasi yang cukup tinggi yang dibilang sekelas dengan perangkat milik Apple. Dilihat sekilas saja sudah bisa diketahui bahwa ponsel ini memang istimewa karena selain hadir dengan bodi yang slim juga memperlihatkan desain yang sangat mewah dan stylish berkat balutan bodi berbahan metal. Luna mengusung panel layar IPS On-Cell (TOD) dengan bentang 5.5 inci yang tak hanya menyuguhkan tampilan yang nyaman tetapi juga aman terhadap goresan dan benturan karena sudah dibekali dengan proteksi Corning Gorilla Glass 3. Komponen dapur pacu yang dimiliki oleh Luna ini pun menghasilkan performa yang cukup mumpuni untuk perangkat flagship karena menggunakan chipset Snapdragon 801 yang didukung oleh RAM berkapasitas 3 GB. Lewat handset baru Foxconn ini pengguna juga bisa menikmati akses internet super cepat dengan hadirnya teknologi 4G LTE. Nah, apalagi ya spesifikasi unggulan yang dibawa oleh ponsel ini? Untuk mengetahui selengkapnya yuk langsung simak ulasan spesifikasi dan harga Luna dari Begawei berikut ini!

  • Harga Luna CPU: Quad-core
  • Harga Luna Terbaru RAM: Quad-core
  • Spesifikasi Luna Layar: IPS On-Cell (TOD)
  • Spek Luna Kamera: 13 MP
  • Review Luna Memori: 64 GB

Harga Luna

Rumor harga Luna di Indonesia adalah sekitar Rp 5.499.000,-

  • Luna

    • Harga Online: - - -
    • Harga Offline: - - -
    • Harga Bekas: - - -
Note:
  • - Harga Luna diatas untuk rumor bulan Maret 2023
  • - Harga akurat dapat mengunjungi marketplace/toko terkait

Spesifikasi Luna

Ringkasan: Spesifikasi Luna di sektor mesin dibekali CPU Quad-core dengan kekuatan RAM sebesar Quad-core. Spek Luna memiliki layar berukuran IPS On-Cell (TOD) serta kamera belakang dengan resolusi 13 MP. Untuk bagian memori, HP Samsung ini mengandalkan memori sebesar 64 GB.

Gambar Luna

  • Luna F
  • Luna
  • Luna dibekali CPU Quad Core 2.5 Ghz
  • Luna memiliki RAM 3 GB
  • Luna disematkan memori 64 GB
  • Luna dibekali layar 5.5 Inci
  • Luna memiliki kamera 13 MP

Review Luna

Desain Luna

Luna dibekali CPU Quad Core 2.5 Ghz

Membicarakan mengenai desain dari perangkat baru berjiwa Foxconn ini, memang sepertinya spesifikasi Luna memiliki desain yang sangat spesial. Sebagai mitra perakit iPhone sepertinya Foxconn sengaja memberikan sentuhan yang serupa dengan ponsel andalan Apple itu pada produknya ini sehingga tak heran jika tampilannya sangat mewah dan stylish.Bodi dari handphone Android Luna ini dibuat dengan melalui proses 8 CNC sehingga terbentuklah bodi metal berpresisi tinggi seperti yang dipakai pada iPhone. Setiap proses pembuatan bodi Luna dilakukan dengan teliti untuk membuat desain premium yang memiliki berat 186 GB dengan detail dimensi yang belum diketahui. Pada bagian mukanya, Luna menghadirkan panel layar IPS On-Cell (TOD) dengan bentang 5.5 inci yang mampu menghasilkan resolusi Full HD 1080 x 1920 piksel dengan kerapatan 401 ppi. Layarnya pun sudah dibekali dengan proteksi Corning Gorilla Glass 3 sehingga tahan terhadap goresan dan benturan. Sayangnya, sebagai ponsel yang diklaim setara dengan iPhone, Luna yang hadir dengan warna hitam dan abu-abu ini tidak memiliki sensor fingerprint untuk menunjang keamanan. Hal tersebut tentu perlu menjadi catatan tersendiri untuk spesifikasi Luna ini.

Hardware & Software Luna

Luna disematkan memori 64 GB

Selanjutnya pembahasan akan berlanjut pada spesifikasi Luna untuk bagian yang bertanggung jawab pada operasional, yaitu sektor dapur pacu. Hadir dengan desain yang mewah layaknya iPhone, ternyata mesin yang tersembunyi di balik tubuh metalnya itu masih terbilang standar untuk kategori smartphone flagship namun tetap menyuguhkan kinerja yang cukup mumpuni. Sebagai otak dari ponsel, Luna masih mengandalkan chipset Qualcomm MSM8974AC Snapdragon 801 yang berpadu dengan prosesor Quad-core Krait 400 berkecepatan 2.5 GHz yang mampu melakukan olah data dengan lancar. Sektor ini juga ditandem dengan RAM berkapasitas 3 GB untuk menawarkan aktivitas multitasking yang cepat dan responsif. Untuk sistem olah grafisnya, Foxconn membekali Luna dengan GPU Adreno 330 yang sangat mendukung berbagai macam game tak terkecuali game 3D. Untuk menjalankan semua komponen sektor ini, Luna mengandalkan sistem operasi Android 6.0 Marshmallow yang menyediakan banyak fitur menarik. Walaupun demikian, memang menjadi sebuah tanda tanya besar mengapa spesifikasi Luna ini tak menggunakan Android OS Nougat yang lebih baru.

Dengan detail dapur pacu di atas, kira-kira seberapa luas ya ruang penyimpanan yang ditanamkan dalam spesifikasi Luna ini? Sebagai ponsel kelas premium tentu Luna seharusnya menyediakan ruang yang cukup luas untuk mengcover berbagai macam file yang ada di perangkat serta file pribadi milik pengguna. Untuk memenuhi hal tersebut, Foxconn membuat Luna dengan memori internal sebesar 64 GB. Kapasitas ini sebenarnya sudah cukup memadai tak hanya untuk menyimpan file aplikasi saja tetapi juga berbagai macam foto, video, lagu, dan game milik pengguna Luna ini. Bahkan jika space memori itu dirasa masih kurang, ruang penyimpanan dari perangkat ini masih bisa diperluas dengan menggunakan microSD meski hingga kini belum diketahui kapasitas microSD maksimum yang bisa digunakan pada spesifikasi Luna ini.

Kamera Luna

Luna dibekali layar 5.5 Inci

Spesifikasi Luna yang tinggi tak hanya bisa dilihat dari segi desainnya saja, tetapi sobat Begawei juga bisa melihatnya pada sektor fotografi. Sektor ini dipersenjatai dengan dua kamera berkualitas tinggi yang akan sangat mendukung kebutuhan dokumentasi. Kamera utama yang bisa ditemukan pada bagian belakang Luna ini memiliki resolusi 13 MP dengan aperture f/2.0 yang sudah dibekali dengan fitur autofocus dan dual LED Flash sehingga foto yang dihasilkan terlihat jernih dan tajam. Kamera ini juga mampu merekam video dengan kualitas 1080p@30fps. Sementara itu, pada bagian muka Luna ini tersemat kamera sekunder berkekuatan 8 MP dengan aperture f/1.8 yang memiliki kemampuan untuk menghasilkan video dengan kualitas yang sama dengan kamera utama serta sangat mendukung aktivitas selfie. Handset dengan nama Luna ini juga menghadirkan fitur pendukung kamera lain seperti geo-tagging, touch focus, face/smile detection, panorama, dan HDR. Kehadiran fitur tersebut tampak semakin menyempurnakan spesifikasi Luna ini.

Konektivitas Luna

Luna memiliki kamera 13 MP

Spesifikasi Luna yang satu ini memang sangat penting karena berpengaruh pada akses internet yang ditawarkan. Saat ini, penggunaan teknologi 4G LTE pada sektor konektivitas memang tengah populer karena menawarkan akses internet yang super cepat, tak terkecuali dengan Luna sendiri. Dibekalkannya akses jaringan 4G LTE pada Luna memungkinkan pengguna untuk menikmati aktivitas unduh data berkecepatan 150 Mbps dan aktivitas unggah data berkecepatan 50 Mbps. Smartphone ini pun masih mendukung penggunaan jaringan GSM dan HSPA untuk menyediakan koneksi internet. Ponsel Luna ini juga membawa fitur dual SIM sehingga aktivitas komunikasi bisa dijalankan dengan lebih efisien. Koneksi internet gratis bisa didapat berkat hadirnya fitur Wi-fi dan hotspot. Sementara itu, jika ingin berbagi file, pengguna bisa memakai Bluetooth v4.0, A2DP, microUSB v2.0, dan USB Host. Untuk sistem navigasinya, Luna sudah bisa digunakan untuk mencari lokasi dengan akurat berkat penggunaan A-GPS dan GLONASS. Penggunaan dual channel GPS System membuat spesifikasi Luna ini tampak unggul dibandingkan ponsel lainnya.

Baterai Luna

Luna

Untuk mengakhiri segmen spesifikasi, Begawei akan membahas tentang sektor pemasok daya dari spesifikasi Luna. Seberapa besar konsumsi daya dari Luna ini tentu bergantung pada daya yang dibutuhkan oleh setiap komponen yang ada di dalamnya. Ponsel ini dibekali dengan sejumlah komponen yang lumayan umum digunakan untuk smartphone flagship sehingga pasokan daya yang dibutuhkan cukup besar. Untuk mendukung segala aktivitas yang dijalankannya, Luna dibekali dengan baterai Lithium Ion atau Li-Ion berkapasitas 3.000 mAH. Kapasitas baterai ini tergolong standar untuk kategori premium namun cukup memadai. Sektor baterai Luna ini juga dibekali dengan fitur fast charging memungkinkan pengisian daya dilakukan dengan lebih efisien. Akan tetapi, spesifikasi Luna memakai baterai tanam atau non-removable sehingga tak bisa dilepas atau diganti.

Kelebihan Luna

  • Akses jaringan 4G LTE
  • Dual SIM
  • Desain mewah dan stylish
  • Layar 5.5 inci
  • Panel IPS On-Cell (TOD)
  • Resolusi Full HD 1080 x1920 piksel
  • Proteksi Corning Gorilla Glass 3
  • OS Android 6.0 Marshmallow
  • Chipset Qualcomm MSM8974AC Snapdragon 801
  • Prosesor Quad-core 2.5 GHz Krait 400
  • RAM 3 GB
  • GPU Adreno 330
  • Memori internal 64 GB
  • Support microSD
  • Duet kamera 13 MP dan 8 MP
  • Navigasi GLONASS
  • Baterai 3.000 mAH
  • Fitur fast charging

Kekurangan Luna

  • Tidak memiliki sensor fingerprint
  • Non-removable battery

Harga Luna Terbaru

  • Tipe
  • Harga
  • Harga Luna
  • - - -

Bagaiman dengan spesifikasi berbau Foxconn tersebut? Tentu sangat menggetarkan bukan? Sekarang ayo kita bahas harga Luna ini. Jika ingin mengetahui harga dari ponsel ini, maka sobat Begawei harus kembali melihat spesifikasi yang dibawanya secara keseluruhan. Sedikit meringkas memang perangkat berbau Foxconn dengan nama Luna ini adalah smartphone flagship yang diklaim menyuguhkan kualitas layaknya iPhone. Ini bisa dilihat dari material metal pada bodinya yang diproses dengan cara khusus sehingga menghasilkan presisi yang menakjubkan. Tentu saja, proses khusus tersebut memiliki biaya tersendiri yang bakal menjadi pengaruh besar bagi harga Luna ini. Ponsel dengan bentang layar 5.5 inci ini ditenagai dengan prosesor Quad-core berkecepatan 2.5 GHz dan didukung dengan RAM 3 GB untuk kualitas RAM yang responsif. Ada juga dua kamera beresolusi tinggi 13 MP dan 8 MP untuk memenuhi kebutuhan dokumentasi pengguna. Lalu, berapa harga Luna ini ya?

Mengingat perangkat ini masuk ke dalam kategori smartphone flagship tentu harga Luna ini juga bakal cukup tinggi dan lebih mahal daripada smartphone menengah apalagi pemula. Menurut sumber yang Begawei dapatkan, harga Luna ini bakal menyentuh angka Rp 5.499.000 untuk setiap unitnya. Menariknya, kabar menyebutkan bahwa sebelumnya Luna juga sudah dipasarkan di Korea Selatan dan menuai kesuksesan yang besar di negara tersebut. Di Negeri Ginseng ini, smartphone baru Luna dijual dengan harga 449.900 won. Jika dikonversikan ke dalam rupiah, maka nominal itu setara dengan Rp 5 jutaan. Ternyata, harga Luna ini tak memiliki perbedaan yang cukup jauh dengan harga yang dipatok untuk pasar tanah air.

Harga Luna per unitnya memang cukup mahal, namun konsumen tentu akan mendapatkan kualitas sepadan dengan uang yang telah dikeluarkannya karena Luna sendiri dibekali dengan spesifikasi tinggi khas ponsel premium bahkan setara dengan iPhone . Meski nama Luna sendiri masih belum begitu populer, namun handset baru rasa Foxconn ini bisa menjadi opsi alternatif bagi sobat Begawei untuk ponsel premium. Tak heran jika banderol harga Luna memang tak bisa dibilang murah. Mereka yang bosan dengan produk-produk buatan Apple atau Samsung, namun tetap menginginkan smartphone Android yang menyuguhkan kualitas setara dengan iPhone juga bisa memilih Luna. Selain menjadi produk alternatif dengan kualitas bagus, kehadiran Luna di pasar gadget ini juga kemungkinan akan cukup diperhitungkan bagi para konsumen dengan kualitas tinggi yang ditawarkannya. Nah, siapkah kawan Begawei menebus harga Luna tersebut?

Umum
  • Jenis Perangkat
  • Smartphone
  • Diumumkan
  • September 2019
  • Status
  • Dirilis
Desain
Layar
  • Tipe Layar
  • IPS On-Cell (TOD) capacitive touchscreen
  • Ukuran
  • 5.5 inches
  • Resolusi
  • 1080 x 1920 pixels
  • Warna Layar
  • 16 juta
  • Kerapatan Layar
  • 401 ppi
  • Layar Sentuh
  • Proteksi Layar
  • Corning Gorilla Glass 3
Software
  • Sistem Operasi
  • Android OS v6.0 (Marshmallow)
  • Java
Hardware
  • Chipset
  • Qualcomm MSM8974AC Snapdragon 801
  • CPU
  • Quad-core 2.5 GHz Krait 400
  • GPU
  • Adreno 330
  • RAM
  • 3 GB
  • Memori Internal
  • 64 GB
  • Memori Eksternal
  • Ada
  • Sensor
  • Gyro sensor, E-compass, Hall sensor 3D gravity, Proximity Sensor, Light Sensor
Kamera Belakang
  • Resolusi
  • 13 MP, f/2.0, autofocus
  • Flash
  • Dual LED flash
  • Fitur Kamera
  • Geo-tagging, touch focus, face/smile detection, panorama, HDR
  • Video
  • 1080p@30fps
Kamera Depan
  • Resolusi
  • 8 MP, f/1.8, 1080p@30fps
Suara
  • Pengeras Suara
  • 3.5mm Jack
Konektivitas
  • Wi-fi
  • Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, DLNA
  • Wi-fi Hotspot
  • Bluetooth
  • v4.0, A2DP
  • GPS
  • A-GPS, GLONASS
  • USB
  • microUSB v2.0, USB Host
Jaringan
  • Teknologi
  • GSM/HSDPA/LTE
  • 2G Network
  • GSM 850 / 900 / 1800 / 1900
  • 3G Network
  • HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100
  • 4G Network
  • LTE
  • Kecepatan
  • HSPA, LTE
  • Jenis Kartu SIM
  • Standar SIM
  • Dual SIM
Baterai
  • Tipe Layar
  • Li-Ion (Lithium Ion)
  • Dapat Dilepas
  • Kapasitas
  • 3000 mAh
  • Kerapatan Layar
  • 401 ppi

Gawai Lainnya

Your compare list

Compare
REMOVE ALL
COMPARE
0
Top