Bocoran Kamera Gimbal Vivo X50 Pro Kini Terungkap
"Vivo X50 Pro dipastikan bakal mengusung modul kamera dengan mekanisme gimbal"
Vivo X50 Pro Hadir dengan Kamera Canggih – Informasi terkait dengan bocoran dari Vivo X50 Series sudah lama meruak dan tersebar di dunia maya. Namun, belum lama ini kembali dikabarkan bahwa Vivo telah merilis sebuah video promosi yang membocorkan cukup rinci soal kamera gimbal yang akan diusung oleh Vivo X50 Pro.
Melalui video teaser tersebut, pihak produsen dikabarkan melalui laman Gizmochina pada 28 Mei 2020 lalu telah mengusung beberapa fitur terbaru, khususnya di lini fotografi sebagai fitur andalan yang diusung.
Dimana, Vivo X50 Pro dikabarkan akan mengusung modul kamera yang memang dibuat secara khusus guna memaksimalkan kestabilan fotografi melalui mekanisme gimbal. Artinya bahwa teknologi stabilisasi pada ponsel tersebut dikembangkan dengan sebagai micro-cloud.
Berbekal teknologi micro gimbal tersebut, tentunya akan membuat sudut kemiringan sumbu-X dan sumbu-Y bisa mencapai 3 derajat. Sehingga, tak heran jika nantinya hasil bidikan fotografinya menjadi lebih stabil dibanding dengan OIS pada umumnya.
Tak hanya itu saja, dikabarkan pula bawa Vivo pun juga turut membuka selubung ponsel terbarunya ini terkait dengan soal sensor. Yang mana, pabrikan asal Tiongkok tersebut akan mngusung sensor Samsung ISOCELL GN1 50 MP yang siap membidik target foto secara lebih jernih dan jauh lebih tajam.
Di sisi lain, kehandalan kamera yang diusung Vivo X50 Pro ini pun juga diklaim sudah mendapat dukungan berupa 5x optical zoom serta 10x digital zoom. Ini tentu merupakan bukti kuat bahwa Vivo ingin mengedepankan sisi kamera sebagai fitur andalan dan utama yang digunakan untuk bersaing dengan para kompetitornya.
Nah, mengenai waktu rilisnya, kabarnya Vivo X50 Pro tersebut akan diluncurkan tepat pada 1 Juni 2020 secara khusus di pasar Tiongkok. Namun, sayangnya belum ada informasi terkini soal banderol atau harganya.
Sementara itu, untuk kepastian kehadirannya di Tanah Air belum mendapat konfirmasi dari pihak Vivo. Tentu saja, diharapkan ponsel ini bisa turut hadir meramaikan pasar gadget Tanah Air. Mengingat, pangsa pasarnya yang cukup kuat dan luas.