Duet PS4 & Xbox One Bakal Laku 108 Juta Unit??
Penjualan Gabungan PS4 dan Xbox Diperkirakan Laris Manis – Sampai saat ini, dominasi pasar game dunia masih dikuasai oleh 2 konsole, yaitu PlayStation 4 dan Xbox. Dengan pencapaian yang begitu memuaskan tersebut, tampaknya banyak yang memprediksi bahwa penjualan gabungan keduanya bakal bisa mencapai ratusan juta unit pada tahun 2019.
Dikutip dari detiINET bahwa prediksi tersebut disampaikan langsung oleh TJ Wagner selaku Creative Directur and Excecutive Producer Wargaming pada saat presentasi di ajang pagelaran Game Developers Conference 2016 beberapa waktu lalu. Dalam presentasinya tersebut ia memaparkan data penjualan yang ditorehkan oleh konsol garapan Sony dan Micrsofot tersebut apabila digabungkan.Ia juga menjelaskan bahwa PlayStation 4 dan Xbox One akan mendapakan penjualan gabungan yang bisa mencapai 108 juta unit pada tahun 2019. Jumlah penjualan terbesar dari 108 juta unit tersebut diraih oleh PS4 dengan jumlah 69 juta dan Xbox One 39 juta.
Prediksi tersebut, menurutnya didasarkan dari penjualan yang kian terus meningkat pesat dari kedua konsole tersebut. Sekedar informasi, hingga saat ini jumlah penjualan PS 4 mencapai 36 juta sedangan untuk penjualan Xbox One mencapai 19 juta. Angka penjualan yang begitu tinggi yaitu 36 juta yang diraih PlayStation 4 ini sesuai dengan yang iungkapkan oleh pihak Sony sendiri pada bulan Januari 2016 lalu. Namun, dari microsoft sendiri, belum memberikn pemaparan atau komentar apapun terhadap hasil tersebut. Setiap data yang dipaparkan oleh Waargaming tersebu didapatkan dari berbagai lembaga riset data, antara lain Superdata, IDGConsulting, dan IHS. Baca juga Penjualan PS4 dan Xbox One Tembus 60 Juta Unit dan Kembangkan Software PS4 Sony Ajak Hideo Kojima.