2016 Bisa Bernostalgia dengan Friendster?
Temukan Teman Lama dengan Friendster Baru, Benarkah? – Masih ingat Friendster? Mungkin jika Anda adalah remaja di tahun 2006 ke belakang atau era pada saat belum mulai populernya Facebook pasti tak asing lagi dengan jejaring sosial Friendster. Setelah cukup lama mati, kini Friendster bangkit kembali dengan wajah baru dengan domain.id.
Jika pengguna membuka tautan jejaring sosial Friendster.id maka pada halaman berikutnya akan dihadapkan dengan sapaan berupa ‘Temukan teman lamamu”, hal ini sekilas membawa pengguna pada ruang nostalgia bersama Friendster lama. Nantinya pengguna akan diberi dua pilihan yaitu Masuk atau Daftar.
Namun, pengguna Friendster lama jangan berharap akan bisa masuk menggunakan id yang digunakan untuk masuk pada Friendster.com dan menemukan teman-teman lama di sana karena untuk Friendster.id benar-benar dibuat baru dan sama sekali tidak sama sekali tidak ada sinkronisasi dengan “FS” lama.
Sama hanya dengan jejaring sosial lain, untuk dapat bergabung dan memiliki akun Friendster.id, pengguna harus melakuka registrasi serta memberikan alamat e-mail dan password yang ingin digunakan. Sementara untuk menu masuk, telah tersedia bisa otomatis menggunakan akun Facebook, Google, Twitter dan juga Instagram.
Sementara itu, proses pendaftaran untuk mebuat akun Friendster baru ini juga lebih simpel. Tidak perlu mengisi banyak kolom. Pengguna hanya perlu memilih nama yang hendak dipakai, lalu mengunggah foto profil, kemudian memilih lokasi dan selesai. Untuk informasi tambahan lain, bisa dilengkapi belakangan.
Sebetulnya, pada saat menggunakan Friendster baru, pengguna akan mendapatkan pengalaman sama seperti menggunakan Facebook. Tampilan halamannya yang terdominasi warna biru, menu bar di bagian atas, serta ikon-ikon juga notifikasinya mirip sekali dengan Facebook. Bahkan penyajian Timeline dan kontak juga masih sama persis.
Hanya saja, saat ini website Friendster.id masih belum maksimal dijalankan, karena terkadang masih lambat bahkan ada juga peringatan dalam masa penyempurnaan dan akan kembali normal pada waktu yang telah ditentukan.
Perlu diingat, meski mengusung nama yang sama namun Frindster.id tetap membawa wajah yang berbeda. Apabila Friendster.com terdahulu adalah perusahaan yang berpusat di Mountain View, AS maka untuk Friendster yang baru sesaui dengan domainnya ‘dot id’ sehingga sudah jelas bahwa Friendster terbaru merupakan karya anak bangsa. Baca juga Pemerintah Indonesia Targetkan 1.000 Technopreneur di 2020 dan Facebook Siap Hadirkan Layanan Messenger dengan SMS